Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Kumpulan Istilah dalam Ekspedisi Pengiriman Barang

Kumpulan istilah dalam ekspedisi pengiriman barang - Bagi Anda yang senang untuk membeli produk secara online atau hendak menerima barang ke luar negeri atau beda pulau, maka ada beberapa istilah pengiriman barang ketika mengecek nomor resi. Biasanya ada beberapa informasi kurang diketahui bagi penggunanya.

Kumpulan Istilah dalam Ekspedisi Pengiriman Barang

Pengertian Ekspedisi Pengiriman Barang

Jasa ekspedisi ini biasanya akan memberikan harga atau tarif pengiriman barang dengan pertimbangan dua faktor utama. Keduanya yakni berat barang serta jarak kotanya yang akan ditempuh. Tentunya semakin jauh membuat ongkos kirimnya juga kian mahal.

Sebenarnya pengiriman barang yang ada di tanah air ini sudah sering menggunakan kendaraan pribadi dan ada beberapa diantaranya memanfaatkan kendaraan umum. Tentu saja penggunaan antar keduanya memiliki kelebihan dan kelemahannya sendiri terutama jika Anda ingin cepat sampai.

Anda bisa menyimpulkan jika semakin banyak jangkauan dan terkenal suatu perusahaan ekspedisi, maka akan kian meyakinkan bahwa jasa pengiriman yang mereka sediakan. Misalnya ketika hendak mengirimkan barang dari Jakarta ke Medan, tentu saja harus hati-hati memilih agar tetap aman di tujuan

Istilah dalam Ekspedisi Pengiriman Barang saat Cek Resi

Ada banyak sekali istilah yang ada dalam ekspedisi pengiriman barang ketika Anda sedang mengecek nomor resi. Pengecekan ini memiliki tujuan tersendiri yakni untuk mengetahui keberadaan sementara dari barang tersebut sehingga bisa menentukan cepat atau tidaknya suatu jasa ekspedisi.

Ada beberapa istilah dalam ekspedisi salah satunya yaitu:

1. AU atau Antar Ulang

Istilah pertama ini tentu terdengar menyedihkan bagi sebagian orang yang sangat menantikan kedatangan paketnya. Pasalnya status AU menunjukkan bahwa kiriman akan diproses di hari berikutnya karena memang tidak dapat terkirim di waktu sebelumnya lantaran berbagai alasan.

AU pun menjadi tanda bahwa suatu jasa pengiriman barang biasanya sedang mengalami overload. Terutama jika Anda sudah sengaja untuk mengirimnya di pagi hari agar ikut terkirim namun tidak segera dikirimkan, maka bisa menjadi tanda tanya besar mengapa hal ini bisa terjadi.

2. BA atau Bad Address

Status ini pun juga menjadi kabar cukup menyedihkan bagi penerima paket yang sangat menantikan waktu unboxing tepat setelah barang datang. Sayangnya adanya keterangan BA atau bad address menunjukkan bahwa penulisan alamat dinilai kurang jelas sehingga menyulitkan kurir memahaminya.

Penulisan alamat seperti ini seringkali menghambat para kurir untuk bisa sampai di alamat tujuan. Jadi pastikan saja bahwa Anda harus menuliskannya secara lengkap dan jelas demi menghindarkan dari pengalaman ini terjadi.

3. Box Delay

Status seperti ini juga masih berkaitan dengan alamat yang sulit untuk ditemukan. Paket Anda memang sudah ada di kantor terdekat namun ditahan karena penulisan keterangan tempat tinggal cukup susah saat diidentifikasi.

Anda tidak perlu khawatir karena sebagian orang akan memutuskan untuk mendatangi langsung pada kantor ekspedisi terdekat agar bisa mengambilnya langsung. Jadi jangan takut jika barang mengalami kerusakan karena pasti disimpan dengan baik dan tetap aman.

4. CC atau Criss Cross

Status satu ini justru terdengar cukup fatal apabila Anda mengalaminya. Pasalnya adanya keterangan criss cross menjadi penyebab ketika paket seseorang tidak bisa sampai di alamat tujuan karena tertukar dengan orang lain.

Biasanya status criss cross menunjukkan bahwa alamat yang tercantum pada nomor kiriman ini tidak sesuai dengan di paketnya. Tentu hal seperti ini akan membingungkan para kurir ketika hendak mengirimkannya sehingga harus menahannya terlebih dahulu

5. Cneee Unknown

Tentu status seperti ini terdengar asing bagi Anda yang tidak pernah menjumpainya. Keterangan seperti ini akan tertulis ketika paket sudah dikirimkan sesuai alamat penerima namun belum ada orang menerimanya.

Hal ini tentu menjadi sesuatu yang membingungkan bagi para calon penerima barang tersebut. Kejadian paling menyebalkan ketika Anda tidak jadi menerimanya alias kehilangan paket ini lantaran perusahaan ekspedisi pun kurang bisa memprosesnya lagi.

6. Delivered

Status ini muncul ketika Anda sudah merasa bergembira untuk menyambut kedatangan paket tersebut. Arti delivered sendiri memiliki arti bahwa barang telah diantarkan sesuai dengan siapa penerimanya seperti alamat di kiriman.

Status ini memang ditunggu oleh banyak penerimanya sehingga Anda pun pasti juga menanti-nanti akan keterangan ini. Jadi jangan lupa untuk selalu menulis alamat dengan lengkap dan benar sehingga tidak dijumpai adanya kekeliruan atau bahkan tidak sampai di rumah tujuan.

7. Delivery Time

Status delivery time ini menandakan bahwa paket Anda sedang dikirimkan sesuai dengan tujuannya masing-masing. Biasanya tempat asal dan yang akan dituju tertera pada keterangan sehingga calon penerima bisa melihat keberadaan sementara.

Misalnya delivery time from Jakarta to Surabaya maka mengartikan bahwa paket Anda sedang dalam perjalanan dari Jakarta menuju Surabaya. Status lainnya bisa saja menunjukkan keterangan berbeda misalnya ditujukan ke warehouse atau alamat penerima masing-masing.

8. Ho To HVS

Bagi Anda yang seringkali membeli perhiasan atau barang berharga lainnya secara online, maka sudah tidak asing lagi dengan status satu ini. Bisa dikatakan jika keterangan ini menunjukkan adanya jaminan keamanan selama paket tersebut dikirimkan.

Paket yang akan Anda terima ini berisikan dengan barang berharga. Hal ini membuat akhirnya para perusahaan ekspedisi sedang mengurus jaminan keamanan sebagai langkah untuk menemaninya. Terlebih jika berupa perhiasan atau barang pecah belah lainnya.

9. Processed at Sorting Center

Status ini mungkin sudah sering Anda jumpai ketika mengecek nomor resi suatu barang yang hendak dikirimkan. Ini artinya paket telah menjalani tahap penyortiran untuk selanjutnya dikirimkan ke tempat berikutnya sesuai jarak tempuhnya.

Jadi barang Anda sedang menjalani proses sortir untuk menunjukkan bahwa paket tersebut terbukti aman. Belum lagi jika berasal dari luar negeri maka harus diperhatikan lebih lagi demi memastikan bahwa seluruh persyaratan akan bea cukai telah terpenuhi.

Lihat Juga :

Jasa Ekspedisi yang Ada di Indonesia

Tingginya angka pengiriman barang di dalam kota maupun hingga luar Indonesia, menjadi alasan utama banyaknya perusahaan yang berdiri di sektor ekspedisi. Mereka pun jenisnya beragam di tanah air namun ada beberapa diantaranya sudah memiliki kepercayaan tersendiri bagi masyarakat.

Beberapa diantaranya seperti JNE Express, Tiki, J&T Express, TIKI, SICepat dan masih banyak lagi. Bukan tanpa alasan, tentunya perusahaan ekspedisi ini memiliki ongkos kirim yang murah, estimasi waktu sampai cenderung singkat serta memiliki penyediaan fasilitas dan layanan memuaskan.

Tidak kalah menariknya ada beberapa perusahaan lainnya di bidang ekspedisi juga mulai merambah di tanah air. Anda pun bisa saja mencobanya untuk mengirimkan berbagai barang ke bermacam-macam tujuan. Misalnya adalah Atri Xpress, Indo Express, RPX Holding dan Mandiri Express.

Baca Juga :

Itulah tadi beberapa ulasan tentang istilah pengiriman barang yang perlu Anda ketahui sebelum mengecek nomor resi. Terutama ketika penulisan status menggunakan bahasa Inggris maka sudah seharusnya tahu apa artinya.